ACEHTIMURSATU.COM | ACEH TIMUR - Serma Chandra Babinsa Koramil 04/Plk Kodim 0104/Aceh Timur menjalin silaturahmi dengan tokoh masyarakat Gampong dengan melakukan Komusikasi Sosial (Komsos) di Desa Beusa Meurano Kecamatan Peureulak Kabupaten Aceh Timur, Rabu 6/04/2022.
Salah satu peran Babinsa dalam melakukan pembinaan wilayah diantaranya adalah dengan menjalin silaturahmi kepada seluruh lapisan masyarakat guna menjaga hubungan baik antara Babinsa dengan warga binaannya.
Dalam kegiatannya Serma Chandra mengatakan kegiatan komsos merupakan salah satu tindakan pembinaan teritorial yang dilakukan oleh Babinsa sebagai metode pembinaan wilayah dalam menyampaikan serta menerima informasi yang terjadi Desa binaan.
Serma Chandra juga mengingatkan kepada warga akan pentingnya mematuhi protokol kesehatan.
Kita himbau kepada semua masyarakat walupun sudah suntik vaksin jangan lupa untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dalam beraktivitas, salah satunya dengan menggunakan masker bila bepergian keluar rumah.[]
Artikel Terkait
Hari Pertama, Keuchik dan Ketua IPJT Berbuka Bersama
Polres Aceh Timur Kembali Salurkan BTPKLWN